Prediksi Tren Kamera di Tahun 2015


Prediksi Tren Kamera 2015 - Memasuki tahun 2015, sepertinya industri fotografi akan kembali menggeliat. Banyak kamera yang dirilis dipenghujung tahun lalu yang diperkirakan akan segera masuk ke tanah air di awal tahun ini. Menurut prediksi kami, tren kamera akan mengarah pada kamera mirrorless yang telah dilengkapi banyak feature canggih, termasuk video dengan kualitas 4K.

Siapa sangka, kehadiran kamera mirrorless interchangeable lens akan sepopuler saat ini. Empat tahun silam, masih banyak orang yang meragukan kehadiran kamera mirrorless di tengah kejayaan kamera DSLR. Namun, seiring waktu berjalan dan inovasi yang terus berlangsung, kamera mirrorless memiliki peranan yang cukup besar di pasar fotografi global, termasuk di Indonesia.

Tren lain yang sedang mewabah di kalangan fotografer dan penggiat aktivitas alam terbuka adalah action cam. Kehadiran action cam langsung melesat tinggi dan menjadi primadona para fotografer, videografer, juga para penggila aktivitas ekstreme. Sebut saja GoPro, Sony Action Cam, Polaroid, dan beberapa pabrikan lainnya, saling berlomba-lomba dalam memproduksi action cam yang dapat digunakan diberbagai cuaca, suhu, hingga di dalam air. Terbukti, dua tahun belakangan, action cam laku keras di pasar kamera.

Meskipun kamera mirrorless menjadi tren global, bukan berarti keberadaannya telah mematikan langkah kamera DSLR entry-level. Masih ingatkah Anda pada kamera Canon EOS 500D yang telah dilengkapi dengan kualitas video HD 1080p? Ya. Kamera DSLR entry-level dari Canon tersebut menjadi cikal bakal tren video DSLR. Apalagi setelah kehadiran versi terbarunya, Canon EOS 550D yang juga melegenda.

Di kelas semi profesional, Canon cukup berjaya dengan EOS 5D Mark II dan Mark III. Tidak sedikit fotografer dan videografer yang menggunakan kamera tersebut untuk kebutuhan video. Tren video DSLR sepertinya tengah mewabah dan memunculkan genre baru dalam dunia foto video. Pelaku kreatif yang menggunakan video DSLR bukan hanya kalangan amatir, tetapi juga banyak para profesional yang bekerja dengan video DSLR.

Selain Canon, yang cukup konsentrasi mengembangkan video DSLR adalah Nikon, Sony, dan Panasonic. Nikon cukup sukses mengembangkan Nikon D800E yang memang dirancang untuk video DSLR. Sementara itu, Panasonic dan Sony bersaing di kelas video mirrorless. Tidak main-main, Panasonic merilis kamera mirrorless pertama dengan kualitas video 4K, yakni Panasonic Lumix GH-4. Berbarengan dengan itu, Sony pun merilis kamera mirrorless 4K pertamanya, yakni Sony Alpha 7S.

Berdasarkan dari tinjauan di atas, CHIP Foto Video memprediksi bahwasanya tren kamera di tahun 2015 ini, akan diramaikan oleh kamera-kamera yang baru rilis di Photokina 2014. Ingin tahu lebih lanjut? Ikuti terus prediksi kami mengenai tren kamera 2015 di bawah ini.


PREDIKSI TREN KAMERA 2015
  1. Tren Mirrorless
  2. Tren Video 4K
  3. Tren Action Camera
  4. Tren Aerial Photo & Video
  5. Tren Wi-Fi
  6. Tren Sensor Besar
  7. Rumor Yang Beredar Tahun Lalu
  8. Kamera-Kamera Baru di Tahun 2015

Subscribe to receive free email updates: