Kamera Prosumer, Pilihan Tepat untuk Para Fotografer Pemula

Kamera prosumer merupakan pilihan jenis kamera yang paling cocok untuk anda yang sedang belajar potret memotret. Dengan kata lain, kamera prosumer ini cocok sekali sebagai kamera untuk seorang fotografer pemula. Anda para fotografer amatir juga cocok sekali menggunakan kamera ini karena harganya yang relatif terjangkau dan kualitasnya yang tak jauh bagus  dengan kamera-kamera  mahal seperti kamera jenis DSLR. Bisa dibilang harga kamera prosumer ini berada di level harga medium, yaitu lebih mahal daripada harga kamera saku digital dan lebih murah daripada harga kamera DSLR. Jadi bagi anda yang sedang hobi foto memfoto namun budget anda kurang untuk membeli sebuah perangkat kamera yang berkualitas, kamera prosumer adalah pilihan terbaik bagi anda. Namun sebelum membeli kamera prosumer yang anda inginkan, sebaiknya simak terlebih dahulu beberapa tips cerdas memilih kamera prosumer berikut ini agar anda tak salah pilih. 


Terdapat cukup banyak pilihan kamera prosumer yang tersedia di toko-toko elektronik. Sebut saja Nikon, Pentax, Canon, Kodak, Fujifilm, Panasonic, Sony, Samsung, BenQ, Olympus, dan kamera prosumer GE. Masing-masing produk kamera prosumer di atas memiliki detail spesifikasi yang berbeda. Harganya pun bervariasi tiap merk-nya.  Maka dari itu, agar anda tidak rugi nantinya, pilihlah kamera prosumer yang detail spesifikasinya sesuai dengan kebutuhan anda. sesuaikan juga dengan budget yang anda miliki. Anda dapat mencari informasi seputar review dan spesifikasinya terlebih dahulu di internet sebelum anda membeli kamera prosumer incaran anda. Pastikan bahwa spesifikasi-spesifikasi yang dimiliki oleh kamera sesuai dengan harganya. Umumnya semakin bagus dan semakin canggih spesifikasi yang ditanamkan di dalam kamera,  semakin mahal harganya. Dan yang jelas kualitas gambar yang dihasilkan juga semakin baik dan mendekati sempurna. 

Tips lainnya yaitu cari info seputar keunggulan dan kelemahan kamera prosumer yang akan anda beli. Bila perlu cari info tentang keunggulan dan kelemahan beberapa produk kamera prosumer yang anda minati. Tujuannya agar anda bisa membandingkan  diantara produk-produk kamera pilihan anda kira-kira produk kamera prosumer mana yang terbaik dan yang cocok dengan kebutuhan anda. 

Kamera prosumer memiliki lensa kamera permanen di mana lensa kamera tidak dapat dilepas dan diganti dengan jenis lensa lain. Lensa kamera yang permanen ini justru membuat kamera prosumer memiliki lensa zoom yang lebih panjang. Bahkan ada yang mengatakan bahwa kamera prosumer memiliki super bahkan ultra lensa zoom karena lensa ini memiliki kemampuan untuk zooming sebuah gambar objek hingga 20 kali bahkan lebih. Dengan kemampuan inilah, anda tidak perlu lagi mengganti lensa kamera jika anda ingin memotret sebuah objek dari jarak jauh. Tidak seperti kamera DSLR atau SLR yang harus diganti lensanya terlebih dahulu jika ingin mengambil gambar dari posisi jarak jauh. Keunggulan lainnya dari kamera prosumer adalah ukuran yang relatif lebih kecil dan bobotnya yang lebih ringan daripada kamera DSLR. Jadi lebih praktis untuk dibawa kemana pun anda pergi.

Subscribe to receive free email updates: