Harga Yi Action Camera Pesaing GoPro Dengan Harga Terjangkau

Di segmen kamera untuk para penggiat aktivitas outdoor, nama GoPro menjadi brand yang sangat dikenal. Namun kini eksistensi GoPro kemungkinan bakal sedikit bisa goyah karena Xiaomi turut terjun di segmen yang sama. Perusahaan asal Cina itu pun telah secara resmi memperkenalkan kamera outdoor murah miliknya yang disebut dengan Yi Action Camera.


Seperti yang dilansir dari TheVerge.com, Yi Action Cam memiliki fitur kamera 16 megapiksel yang mampu merekam video dengan resolusi Full HD 1080p dengan kecepatan 60fps. Sensor kamera yang digunakan Xiaomi untuk Yi Action Cam ini adalah Exmor R CMOS.

Kamera aksi milik Xiaomi ini dilengkapi pula dengan media penyimpanan sebesar 64 GB. Sama seperti Go-Pro, perangkat ini juga bisa digunakan di dalam air dengan kedalaman 40 meter. Perangkat dapat dikontrol dengan aplikasi smartphone untuk mengontrol dan mengedit hasil rekaman.



Ekspansi Xiaomi ke perangkat-perangkat teknologi selain smartphone dan tablet, memperlihatkan komitmen Xiaomi untuk menghadirkan produk berkualitas namun dengan harga yang begitu terjangkau. Tak heran, dengan waktu yang singkat, perusahaan yang dipimpin Hugo Barra ini cepat menarik peminat secara global. Xiaomi telah meluncurkan beberapa jenis perangkat teknologi mulai dari smartphone, televisi, air-purifier, headphone, wearable, dan berbagai aksesori lainnya. Yi Action Cam menjadi line-up terbaru Xiaomi di tahun 2015 ini.

Harga Xiaomi Yi Action Camera

Untuk harganya, kamera ini dipatok dengan banderol yang sangat jauh jika dibandingkan GoPro Hero. Bayangkan saja, GoPro Hero dipatok seharga 130 USD. Sementara kamera ini bisa diperoleh dengan harga setengahnya, yakni sebesar 64 USD.

Subscribe to receive free email updates: