[New 2015] Review dan Harga Nikon 1 V3: Kamera dengan Continuous Shooting Tercepat di Dunia
Persaingan kamera mirrorless pada tahun 2015 semakin ramai dan ketat, terbukti produsen asal Jepang, Nikon, mulai serius menggarap kamera mirrorless terbaru dengan seri Nikon 1 V3. Kehadiran kamera ini akan membawa segudang peningkatan dari seri sebelumnya Nikon 1 V2 dan fitur baru yang lebih di tekankan pada sektor kecepatan.
Kamera mirrorless Nikon 1 V3 hadir dengan sensor Nikon CX terbaru yang memiliki resolusi mencapai 18.4 Megapiksel, lebih tinggi 4.2 Megapiksel dibandingkan dengan pendahulunya Nikon 1 V2. Tidak hanya sensor terbaru saja, Nikon 1 V3 ini juga telah dilengkapi dengan prosesor terbaru, Expeed 4A yang membuat kamera ini mampu mengolah dan menangkap gambar dengan kecepatan 20fps dengan sistem auto-focus yang masih tetap bekerja.
Teknologi autofocus V3 juga ikut ditingkatkan. Selain dibuat lebih cepat dan akurat, teknologi Hybrid Autofocus-nya kini hadir dengan 171 area contrast detect autofocus dan 105 area Phase Detection Autofocus yang diklaim lebih baik menentukan fokus di subjek yang bergerak.
Nikon 1 V3 ini akan hadir ke seluruh pasar kamera mirrorless sedunia dalam waktu dekat dengan harga yang sangat bervarian, mulai dari US$300 hingga US$1000. Sedangkan untuk paket kit terlengkap, Nikon 1 V3 ini dijual dengan harga US$1200, dimana didalam paket penjualan tersebut dilengkapi dengan kit lensa 10-30mm F/3,5-F/5,6 PD-Zoom, lensa 70-300 mm F/3,5 – 5,6, beserta dengan digital view-finder dan grip tambahan.
Spesifikasi Nikon 1 V3
Berikut ini tampilan dari Nikon 1 V3 :
Kamera mirrorless Nikon 1 V3 hadir dengan sensor Nikon CX terbaru yang memiliki resolusi mencapai 18.4 Megapiksel, lebih tinggi 4.2 Megapiksel dibandingkan dengan pendahulunya Nikon 1 V2. Tidak hanya sensor terbaru saja, Nikon 1 V3 ini juga telah dilengkapi dengan prosesor terbaru, Expeed 4A yang membuat kamera ini mampu mengolah dan menangkap gambar dengan kecepatan 20fps dengan sistem auto-focus yang masih tetap bekerja.
Teknologi autofocus V3 juga ikut ditingkatkan. Selain dibuat lebih cepat dan akurat, teknologi Hybrid Autofocus-nya kini hadir dengan 171 area contrast detect autofocus dan 105 area Phase Detection Autofocus yang diklaim lebih baik menentukan fokus di subjek yang bergerak.
Nikon 1 V3 ini akan hadir ke seluruh pasar kamera mirrorless sedunia dalam waktu dekat dengan harga yang sangat bervarian, mulai dari US$300 hingga US$1000. Sedangkan untuk paket kit terlengkap, Nikon 1 V3 ini dijual dengan harga US$1200, dimana didalam paket penjualan tersebut dilengkapi dengan kit lensa 10-30mm F/3,5-F/5,6 PD-Zoom, lensa 70-300 mm F/3,5 – 5,6, beserta dengan digital view-finder dan grip tambahan.
Spesifikasi Nikon 1 V3
Sensor | CMOS CX-Format 18 megapixel, tanpa Optical Low Pass Filter |
Prosesor | EXPEED 4A |
ISO | Auto, 160-12800 |
Autofokus | Contrast Detect (sensor), Phase Detect, Multi-area, Center, Selective Single-point, Tracking, Single, Continuous, Touch, Face Detection, Live View |
Lensa | Nikon 1 Mount |
Layar | 3 inci 1.037.000 titik, bisa dilipat |
Continuous Shoot | 20 fps pada mode Continuous AF, dan 60 fps pada mode Single AF |
Video | 1920 x 1080 (60p, 30p), 1280 x 720 (60p, 30p) |
Kartu Memori | microSD/SDHC/SDXC |
Konektivitas | USB, mini HDMI, Wi-Fi |
Dimensi | 111 x 65 x 33mm |
Bobot | 381 gram |
Berikut ini tampilan dari Nikon 1 V3 :