Harga Vario-Tessar T FE 16-35mm F4 ZA OSS Lensa Ultra Wide Serbaguna

Sebuah lensa berkarakter ultra wide angle tidak hanya menyenangkan namun juga memiliki hasil yang lebih mengesankan, namun perlu memiliki pemikiran untuk memilih subjek.


Sebuah pemandangan dari luar jendela di pagi hari dengan cuaca yang indah merupakan moment yang sangt langka, sinar matahari, kabut yang tebal mendominasi setiap arah pandangan mata. Cukup indah jika dilukiskan dan menjadi target ideal untuk dipotret apalagi jika bisa menghasilkan jarak pandang yang cukup luas.

Vario Tessar 16-35mm dibuat oleh Zeiss dan dipasarkan oleh Sony, dengan karakter Ultra Wide Angel lensa ini dirancang khusus untuk pengguna Sony - DSLM terutama bagi orang yang mengidamkan sensor full frame "FE" yang dapat bekerja dengan cepat. Seperti yang diketahui bahwa DSLM milik Sony masih unggul dalam hal resolusi, oleh karena itu lensa ini sangat cocok sekali untuk kamera berjenis sama.

Jika lensa zoom standar hanya memiliki sudut pandang kecil, para pengguna akan sedikit terkejut dengan sudut pandang yang dihasilkan oleh ultra wide dengan full frame sensor yang dimilikinya. Pada Sony 16-35 sudut pandang sensor dengan format penuh bisa mencapai 107 derajat. Lensa ini dapat menggambarkan tiap sudut terjauh dari sebuah objek. Banyak ruang tercipta dengan lensa ini, jadi cukup bisa menjadi pilihan misalnya ketika Anda sedang pergi ke alam bebas.

Penyimpangan geometris lebih sering terjadi, hal ini dikarenakan sudut optik yang sangat luas, terlebih dengan adanya distorsi di bagian tepi. Sony 16-35mm dibuat seperti sebuah lensa yang memiliki pandangan tak terbatas. Ini yang mampu membuat fotografi lebih maksimal dikarenakan dengan sudut ultra lebar maka dapat terlihat lebih menarik, selain itu ketajaman yang dihasilkan cukup mumpuni.

Sony Vario-Tessar T* FE 4/16-35 mm ZA OIS

  • Harga (sekitar) : Rp 22 juta
  • Sensor : Full Frame
  • Panjang fokal pada full frame : 24 - 52,5 mm
  • Diafragma maksimal : 4 / 4
  • Diafragma minimum : 22 / 22
  • Konstruksi: Elemen/Grup : 12 / 10
  • Jarak minimal fokus : 0,28 m
  • Ukuran filter : 72 mm
  • Dimensi / berat : 78 x 99 mm / 518 gram

Subscribe to receive free email updates: